DETAIL BERITA

Dalam rangka Pengadaan Infrastruktur Meter Data Management System, dengan ini kami mengundang Calon Penyedia Barang/Jasa untuk mengikuti pelelangan terbuka pascakualifikasi dengan ketentuan sebagai berikut:

Kualifikasi Peserta Pelelangan :

  1. Rekanan merupakan Perusahaan Terbatas (PT) yang keberadaan atau pendiriannya bersifat resmi dan diakui oleh Negara Republik Indonesia;
  2. Memiliki laporan rating perusahaan dari Dun & Bradstreet (rating 5A, Risk Indikator 1/2/3);
  3. Surat Perjanjian Konsorsium untuk Rekanan yang melakukan konsorsium dan disahkan oleh notaris;
  4. Memiliki pengalaman pada pekerjaan sejenis yaitu desain, implementasi, konfigurasi dan migrasi layanan sistem kesatuan infrastruktur server, storage, firewall, network, sistem operasi dan database dalam kurun waktu sekurang-kurangnya 3 tahun terakhir dengan nilai per PO di atas Rp15.000.000.000,00 (lima belas milyar rupiah);
  5. Memiliki tenaga ahli, antara lain :
  • Minimal 1 orang Project Manager dengan minimal 5 tahun pengalaman dalam mengelola proyek di bidang infrastruktur serta bersertifikat PMP yang masih berlaku dan merupakan tenaga ahli Rekanan
  • Minimal 1 orang terkait Server Storage Administrator (server, storage san switch, dan Hypervisor) dengan minimal 3 tahun pengalaman dalam implementasi produk enterprise server, storage san switch dan hypervisor dan merupakan tenaga ahli Rekanan
  • Minimal 1 orang Network Administrator dengan minimal 3 tahun pengalaman dalam implementasi network Data Center dan, merupakan tenaga ahli Rekanan
  • Minimal 1 orang terkait NGFW Administrator yang memiliki pengalaman dalam implementasi NGFW dan merupakan tenaga ahli Rekanan
  • Minimal 1 orang terkait Operating System Administrator ditunjukkan dengan level sertifikasi menengah dan/atau atas. Dapat merupakan tenaga ahli Rekanan/Distributor/Principal
  • Minimal 1 orang terkait Enterprise Document Database ditunjukkan dengan level sertifikasi menengah dan/atau atas. Dapat merupakan tenaga ahli Rekanan/Distributor/Principal
  • Minimal 1 technical account untuk dokumentasi

6. Principal mempunyai kantor perwakilan di Indonesia minimal 5 (lima) tahun

7. Rekanan merupakan level tertinggi dalam model partnership dengan Principal Hardware;

8. Solusi sistem hardware yang ditawarkan mendapatkan Support/warranty technical system support selama 7 tahun dari Principal Hardware, namun dapat berupa Support/warranty technical system support selama 5 tahun dan perpanjangan 2 x 1 tahun. Dan service level yang diharapkan berupa support/warranty Technical Support system (24×7) dan RMA Hardware (NBD 8×5) serta berhak mendapat software updates dan Health Check Report bulanan;

9. Memiliki dukungan teknis/support operasional dari Principal Software selama 7 tahun dan produk software yang ditawarkan adalah produk legal;

10. Kesesuaian kualifikasi peserta pelelangan akan diverifikasi pada proses evaluasi administrasi dan teknis dalam proses pengadaan;

 

Pendaftaran dan Pengambilan Dokumen Pelelangan :

  1. Bagi para Calon Penyedia Barang/Jasa yang berminat dan memenuhi kualifikasi wajib melakukan pendaftaran dan pengambilan dokumen pelelangan serta penyetoran uang penggandaan dokumen sebesar Rp7.500.000,00 (tujuh juta lima ratus ribu rupiah) secara tunai;
  2. Pendaftaran dan pengambilan dokumen pelelangan serta penyetoran uang penggandaan dokumen dilaksanakan dengan jadwal sebagai berikut :

Hari/ Tanggal :  Mulai Kamis / 20 Mei 2021 (pada hari kerja)

Pukul               :  Mulai Pukul 09.00 WIB – 16.00 WIB (pada jam kerja)

Alamat             :  Kantor ICON+ Cawang

                            Kawasan PLN Cawang

                            Jl. Mayjend Sutoyo No. 1

                            Cililitan, Jakarta Timur 13640

 

3. Calon Penyedia Barang/Jasa wajib :

  • Menyerahkan asli surat kuasa bermaterai atau surat tugas bermaterai dari Direktur Utama / pimpinan perusahaan;
  • Menyerahkan salinan (copy) identitas diri (KTP/SIM) pemberi kuasa dan penerima kuasa;
  • Menunjukkan asli identitas diri (KTP/SIM) penerima kuasa.

 

Penjelasan Dokumen Pelelangan (Aanwijzing) :

  1. Penjelasan dokumen pelelangan (aanwijzing) akan dilaksanakan pada :

Hari/Tanggal  :  Senin /24 Mei 2021

Pukul               :  09.00 WIB – selesai

Mekanisme dan lokasi pelaksanaan penjelasan dokumen pelelangan (aanwijzing) akan disampaikan melalui email ke masing-masing Calon Penyedia Barang/Jasa yang melakukan pendaftara

2. Pelaksanaan Penjelasan Dokumen Pelelangan :

  • Dihadiri oleh Calon Penyedia Barang/Jasa yang telah melakukan pendaftaran dan pengambilan dokumen pelelangan;
  • Masing-masing Calon Penyedia Barang/Jasa hanya dapat diwakili oleh maksimal 2 (dua) orang;
  • Perwakilan Calon Penyedia Barang/Jasa wajib :
    • Menunjukan asli dan menyerahkan salinan (copy) identitas diri (KTP/SIM/Paspor) ;
    • Menunjukan asli dan menyerahkan salinan (copy) tanda pengenal perusahaan;
    • Menunjukkan dan menyerahkan salinan (copy) hasil rapid test antigen maksimal H-3 sebelum pelaksanaan aanwijzing
  • Menerapkan protokol pencegahan Virus COVID-19 dengan :
    • Menggunakan masker selama pelaksanaan penjelasan dokumen pelelangan (aanwijzing);
    • Menjaga jarak (physical distancing)

 

Dalam hal terjadi pembatalan pengadaan oleh PT Indonesia Comnets Plus, Calon Penyedia Barang/Jasa dapat mengambil kembali uang penggandaan dokumen tanpa potongan biaya apapun.

Pengumuman Pelelangan ini terdapat juga pada website http://www.iconpln.co.id pada menu e-proc dan pengumuman pelelangan ini dapat dilakukan pembaharuan (update) sewaktu-waktu.

Segala bentuk pertanyaan terkait dengan lelang ini dapat disampaikan melalui email pada alamat pengadaan.mdms@iconpln.co.id

 

Demikian Pengumuman Pelelangan ini kami sampaikan atas perhatian dan partisipasinya diucapkan terima kasih.

 

 

Pejabat Pelaksana Pengadaan

VP Corporate Service Management