DETAIL BERITA

Sabtu, 15 Januari 2022, General Manager SBU Regional Sulawesi & Indonesia Bagian Timur ICON+ Iwan Sofyan Sory, didampingi oleh Manager Pemasaran & Penjualan ICON+ Eka Widya Purwitasari serta perwakilan dari Kantor Perwakilan Sulawesi Utara dan Gorontalo ICON+ melakukan kunjungan ke kediaman Bupati Bone Bolango Hamim Pou.

Kunjungan tersebut sekaligus mengukuhkan kerja sama ICON+ dengan Pemerintah Kabupaten Bone Bolango yang ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MOU). MoU ini menyepakati kerja sama ICON+ dengan Pemerintah Kabupaten dalam mendukung implementasi digitalisasi sistem pemerintahan yang ada di Kabupaten Bone Bolango.

GM SBU Regional Sulawesi & Indonesia Bagian Timur ICON+ Iwan Sofyan Sory dalam acara tersebut memaparkan visi dan misi ICON+ yang disaksikan oleh Bupati Bone Bolango Hamim Pou, Sekretaris Daerah Bone Bolango Ishak Ntoma, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Bone Bolango, beserta jajaran perangkat daerah lainnya.

“ICON+ selaku entitas anak perusahaan yang didukung infrastruktur PT PLN (Persero) siap melayani kebutuhan Teknologi Informasi dan Komunikasi serta Internet of Thing (IoT) di pemerintahan,” ucap Iwan.

Bupati Bone Bolango Hamim Pou dalam sambutannya menyampaikan harapan agar kerja sama yang terjalin antara ICON+ dengan Pemerintah Kabupaten Bone Bolango bisa mendukung sistem digitalisasi pemerintahan, mulai dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kecamatan, Desa, hingga tercapainya Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) di wilayah Bone Belango.

“Implementasi SPBE diharapkan menjadi ceminan kesuksesan digitalisasi Kabupaten Bone Bolango di Provinsi Gorontalo dan Sulawesi secara keseluruhan,” ujar Hamim.
Acara penandatanganan Mou ini dilanjutkan dengan pertemuan antara ICON+ bersama Sekretaris Daerah Kabupaten Bone Bolango guna membahas anggaran belanja serta timeline implementasi infrastuktur dan jaringan.